Reses Anggota DPR RI Mercy Christie Barends di Kota Tual

TUAL, MALUKUCHANNELONLINE.COM - Anggota DPR RI Dapil Maluku, Mercy Christie Barends bersama Rombongan melakukan Reses dan Tatap muka bersama Jajaran Pemkot Tual dan Stakeholder lainnya.

Kegiatan yang dihadiri oleh unsur Pemerintah Kota Tual, Unsur Pimpinan DPRD, PT Pertamina, PT PLN, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan, dan Organisasi Perangkat Daerah ini digelar secara terbatas mengingat masih dalam suasana Pandemi Covid-19 walaupun Kota Tual sendiri berada pada Level 1 atau Zona Hijau.

Reses Anggota DPR RI Dapil Maluku, Mercy Chriesty Barends Dalam Rangka Reses untuk menyerap Aspirasi Masyarakat dipusatkan di Aula Kantor Walikota Tual, Senin (25/10/2021) ini dibuka oleh Wakil Walikota Tual, Usman Tamnge, SE dan dihadiri oleh Sekda Kota Tual, Ahmad Yani Renuat, S.Sos, M.Si serta Wakil Ketua 1 DPRD Kota Tual, Ali Mardana dan dipandu oleh Kepala Bappeda Hi. Fahry Rahayaan.

Kegiatan Reses ini dihadiri oleh seluruh Pimpinan SKPD Dilingkup Pemkot Tual.

Dalam sambutan Walikota Tual yang dibacakan oleh Wakil Walikota Tual, Usman Tamnge atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kota Tual mengucapkan Terima Kasih yang tak terhingga kepada salah satu Srikandi Maluku yang dikenal sangat Vokal di Senayan dalam memperjuangkan Aspirasi Masyarakat Maluku.

Reses oleh Anggota DPR RI ke Kota Tual adalah sebagai Bagian dari Proses Penyelenggaraan Pemerintahan berdasarkan Konstitusi yang memberi ruang kepada seluruh komponen masyarakat untuk diketahui dan digunakan sebagai bahan kontrol sosial terhadap berbagai kebijakan Pemerintah.

Diakhir sambutannya, Walikota Tual berharap agar apa yang menjadi keluhan serta masukan dalam kegiatan Reses ini dapat dibawa ke Ibukota dan diserahkan ke Pemerintah Pusat walaupun disadari sungguh bahwa tidak semua masukan dari Daerah diterima oleh Pempus.

Tamnge juga secara rinci menguraikan Karakteristik Kota Tual yang Luas Wilayahnya 98,68% adalah Lautan sedangkan Luas Daratannya hanya 1.32% dengan Jumlah Penduduk sebanyak 88.812 Jiwa yang tersebar di 5 Kecamatan yang terdiri dari 27 Desa, 3 Kelurahan, dan 11 Dusun serta memiliki 66 Pulau dan yang sudah dihuni sebanyak 13 Pulau sementara 53 Pulau belum berpenghuni.

Sehingga, menjadikan Kota Tual sebagai Kota Kepulauan yang memiliki Keunggulan pada sektor Perikanan, dan Pariwisata sebagai sektor Unggulan.

Kegiatan Reses yang di dominasi oleh Diskusi dan tanyajawab ini diakhiri dengan penyerahan Dokumen Permintaan dari Pemkot Tual kepada anggota DPR RI Mercy Christie Barends untuk disampaikan ke Pemerintah Pusat. (MCS)

Posting Komentar

emo-but-icon
:noprob:
:smile:
:shy:
:trope:
:sneered:
:happy:
:escort:
:rapt:
:love:
:heart:
:angry:
:hate:
:sad:
:sigh:
:disappointed:
:cry:
:fear:
:surprise:
:unbelieve:
:shit:
:like:
:dislike:
:clap:
:cuff:
:fist:
:ok:
:file:
:link:
:place:
:contact:

Posting Lebih Baru Maluku Channel
Posting Lama Maluku Channel
Beranda item

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC