Loading...

Jajaran TNI Kodim 1502 Masohi Dukung Program Swasembada Pangan

Program Swasembada Pangan
MASOHI, Malukuchannel.com - Jajaran TNI Kodim 1502 Masohi yang di pimpin Letkol Inf. Hari Sandhi Chrishandoko mendukung Program Swasembada Pangan di Kabupaten Maluku Tengah.

Hal ini dibuktikan dengan adanya berbagai program pembangunan di bidang pertanian khususnya pencetakan ratusan hektar sawah di daerah ini, termasuk membuka kembali lahan tidur yang akan ditanami padi.

Misalnya, upaya penggunaan lahan tidur milik masyarakat di Dusun Simalouw Negeri Sepa Kecamatan Amahai oleh jajaran Kodim 1502 Masohi bulan Juli 2018 lalu, dengan di tanami lima hektar padi varietas unggul.

Pembukaan lahan tidur seluas lima hektar yang ditanami padi tersebut, kini dapat dirasakan oleh petani melalui panen raya yang dilakukan pihak TNI Kodim 1502 Masohi bersama Pemerintah Daerah dan Forkopimda Malteng, Kamis (18/10/2018).

Dandim 1502 Masohi Letkol Inf. Hari Sandhi Chrishandoko dalam sambutannya pada acara panen perdana mengatakan, TNI Kodim 1502 Masohi terus mendukung program pembangunan yang diprogramkan oleh pemerintah pusat melalui Presiden RI Joko Widodo dengan program swasembada pangan.

Menurut Dandim, swasembada pangan ini berkat kerja sama antara Kodim dan para petani yang selalu mendapat pendampingan dari Dinas Pertanian Kabupaten Maluku Tengah maupun tenaga PKL.

“Ini merupakan upaya pemberdayaan wilayah dan peningkatan produktifitas padi,”ucap Hari Sandhi.

Program ketahanan pangan Kodim 1502 Masohi adalah memberdayakan lahan tidur masyarakat menjadi lahan produktif, terutama di Dusun Simalouw Negeri Sepa Kecamatan Amahai.

Dikatakan, penanaman padi seluas lima hektar kemudian dilakukan panen perdana akan mengahasilakan gabah kering panen mencapai 8,7 ton per hektar.

Hasil ini akan di giling dan menghasilkan 5-6 ton gabah kering per hektar dengan nilai penyusutan mencapai 30 persen, dengan menghasilkan 4 ton beras bersih per hektar.

“Itu berarti, dari lima hektar padi yang di panen akan menghasilkan 20 ton beras bersih yang dikelola dari lahan tidur tersebut,”ucapnya.

Dandim berharap, swasembada pangan yang terus digalakkan oleh Pemda Malteng bersama TNI Kodim 1502 Masohi, dapat menjadikan Maluku Tengah sebagai daerah penghasil padi terbesar di Maluku, guna menjawab kebutuhan hidup masyarakat Maluku secara umum maupun Maluku Tengah khususnya.

“Peningkatan swasembada pangan yang dilakukan Kodim 1502 Masohi, menjadi walang inovasi bagi pengembangan inovatif masyarakat sesuai program maupun visi dan misi Pemkab Maluku Tengah menuju masyarakat yang sejahtera,”katanya. (MC)
Malteng 4371606458421710289

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC